Cari Blog Ini

Minggu, 22 September 2013

Mimpikuuuu!!!!

Semua orang didunia pasti mempunyai mimpi. dan Sama seperti kita, semua orang pasti ingin meraih mimpi tersebut. Tetapi, tidak semua orang mau berkorban untuk mencapai mimpi mereka. Maka dari itu mulai dari sekarang kita harus mau berkorban untuk memulai mimpi kita hingga kita meraih apa yang kita inginkan.
Cita-cita dan mimpi saya adalah menjadi seseorang yang sukses. Seseorang yang sukses bisa mencakup banyak hal, tetapi saya hanya ingin menjadi seseorang yang sukses dengan bekerja di jalan yang halal dan dinerkahi oleh Tuhan Yang Maha Esa. Cita-cita saya adalah menjadi seorang business woman. Mengapa saya ingin menjadi business woman karena itu adalah passion saya. Maka dari itu saya masuk di jurusan Sistem Informasi ITS. Sistem Informasi ITS adalah tools bagi saya untuk bisa menjadi seorang business woman yang hebat. Hal lain yang ingin saya lakukan agar saya bisa mencapai cita-cita saya adalah dengan selalu belajar dari pengalaman. Seperti kata pepatah "EXPERIENCE IS THE BEST TEACHER" maka dari itu saya akan belajar dari semua hal yang pernah saya alami di dalam hidup saya selama ini. Saya ingin juga belajar dari sisi akademis untuk mencapai cita-cita saya. Agar saya dapat mencapai cita-cita dan mimpi saya, saya akan belajar lebih giat daripada sebelumnya. saya akan mengisi otak saya lebih banyak. Lalu cara lain yang akan saya tempuh agar saya dapat mencapai cita-cita yang saya inginkan saya akan memperbaiki pola belajar saya, saya juga akan memperbaiki moral dan etika saya agar saya punya bekal yang baik untuk masa depan saya. saya juga akan belajar multi bahasa, karena pada zaman seperti sekarang ini multi bahasa benar-benar dibutuhkan di dunia kerja. Saya juga akan berusaha untuk memulai suatu hal yang baru agar itu bisa menjadi pengalaman yang lebigh untuk saya
Saya berharap agar cara-cara yang saya tempuh ini dapat menjadi cara yang paling baik bagi saya untuk meraih cita-cita dan mimpi saya, seperti kata walt disney"If you can dream it, you can make it". Semua haris kita mulai dengan mimpi dan membuat itu menjadi nyata.

Sabtu, 21 September 2013

Bermimpilah setinggi langit!!!!!

Mimpi adalah hal yang menurut kita sering dianggap sepele. Tetapi perlu diketahui bahwa mimpi seringkali membuat kita lebih termotivasi untuk mengerjakan apa yang kita kerjakan. Mimpi sebagai motivasi, itulah yang harus kita mulai kita buat sebagai mindset kita agar kita lebih semnagat dalam mecapai mimpi kita.
Mulailah bermimpi, itulah kata dosen KI saya. Mimpi bisa membuat kita menjadi orang yang mempunyai tujuan dalam hidup kita.
Mimpi bisa merubah orang yang sebelumnya tidak bersemangat menjadi lebih bersemangat dalam menjalani hidup. Bila kita mempunyai mimpi, teruslah kita kejar mimpi tersebut. Dan kita juga harus bisa membuat indikator dari mimpi kita itu agar kita mengetahui sampai mana mimpi kita itu tercapai. Dan yang harus kita lakukan berkaitan dengan mimpi adalah kita harus berMIMPI SETINGGI LANGIT.
Sering kita dengarkan orang berkata untuk bermimpi setinggi langit, tapi sering sekali kita mengabaikan perkataan itu. Kita sering menganggap bahwa perkataan tersebut hanyalah intermezo belaka. Padahal bermimpi setinggi langit sangatlah penting. Bermimpi setinggi langit dapat mendorong kita untuk berbuat sesuatu hal yang baru, sesuatu hal yang tidak pernah kita bayangkan sebelumnya. Bila mimpi kita yang besar itu bisa kita lakukan maka itu akan menjadi kepuasan tersendiri untuk kita. Bermimpilah setinggi langit dan jangan pernah takut akan kegagalan. Mulai untuk membuat sesuatu hal yang baru dan memulai untuk melakukan sesuatu hal yang baru. Seperti lirik dari sebuat lagu Coboy Junior "tak perlu tunggu hebat untuk berani memulai apa yang kau inginkan". Kita tidak perlu menunggu untuk menjadi orang sukses untuk bisa membuat hal yang baru. Kita harus berani membuat hal yang baru walaupun itu mempunyai resiko yang besar. Dikutip kembali dari lirik coboy junior "seperti singa yang menerkam semua rintangan, tanpa rasa takut yakini bahwa kamu terhebat". Lewatilah semua rintangan yang menghadang kita dalam mencapai mimpi dan cita-cita yang kita inginkan sampai orang lain berkata bahwa kita adalah orang hebat dan berhasil.

Mimpi dan Angan-angan????Beda

Setiap orang sering berpendapat bahwa mimpi dan angan-angan mempunyai arti yang sama. Kita sering tidak membedakan antara mimpi dan angan-angan yang kita miliki. Padahal itu semua berbeda. Mulai dari sekarang kita harus bisa membedakan antara mimpi dan angan-angan. 
Mimpi adalah sesuatu yang kita ingin capai dan kita bisa menjelaskan itu dengan gamblang apa itu keinginan kita. Bila kita menginginkan sesuatu dan kita bisa menjelaskan apa keinginan kita dan bagaimana kita bisa mencapainya, kita bisa memyebutkan itu sebagai mimpi kita. Bila kita hanya berkhayal tentang apa yang kita inginkan itulah yang kita sebut angan-angan!
Angan-angan adalah sesuatu yang kita inginkan tetapi kita tidak dapat menjelaskan lebih jauh mengenai keinginan tersebut. Angan-angan sering kita sebut sebagai khayalan kita. Bila kita menginginkan sesuatu tetapi kita tidak dapat menjelaskan apa itu keinginan kita, itulah yang disebut angan-angan.
Jadi sekarang kita harus bisa membedakan mana yang benar-benar yang menjadi mimpi kita dan yang menjadi angan-angan kita. Kita bisa membuat angan-angan itu menjadi mimpi kita bila kita dapat menjelaskan secara gamblang mengenai keinginan kita.Tetap bersemangat dalam mencari dan menjalankan mimpi-mimpi kita, karena itu bisa menentukan masa depan kita :) 

Sabtu, 14 September 2013

Apa Tujuan Kuliahmu???????

Ketrampilan Interpersonal. Itulah mata kuliah pertama yang aku dapatkan pada saat aku memulai kuliah di Sistem Informasi ITS. Saat pertama kali aku tidak mengetahui apa maksud dari mata kuliah Ketrampilan Interpersonal karena  memang aku belum mendapatkan pelajarn itu di sekolah-sekolah aku sebelumnya. Dosen pun masuk dan memperkenalkan diri. Diawal mata kuliah itu dimulai kita diberitahu bahwa suatu hal yang baru bisa mengubah kebiasaan yang biasa kita lakukan selama bertahun-tahun secara tiba-tiba. Dosen memberi contoh seperti dalam hal berpakaian. Selama kita bersekolah kita selalu menggunakan seragam seragam yang dimasukan. Tetapi dalam sekejab itu bisa berubah karena lingkungan dan situasi yaitu kuliah. Kuliah, kita bisa menggunakan baju apa saja yang kita mau asalkan sopan tetapi seringkali kita pada saat kuliah tidak menggunakan baju serapi yang kita gunakan pada saat sekolah.Itulah mengapa lingkungan baru dan situasi baru benar-benar bisa merubah kita menjadi seseorang yang mungkin menjadi lebih buruk dari biasanya.
Pelajaran kedua yang aku dapatkan adalah tujuan kita berkuliah. Seringkali kita mempunyai tujuan berkuliah adalah hanya untuk membahagiakan orang tua, tetapi setelah kuliah kita tidak tahu lagi apa yang akan kita lakukan. Disini Dosen mengajarkan bahwa tujuan kita berkuliah bukan hanya untuk membahagiakan orang tua tetapi harus ada hasil nyata di masyarakat mengenai apa yang kita dapatkan saat kuliah. masih banyak di sekitat kita  orang-orang yang benar-benar membutuhkan bantuan kita. Dan kita sebagai penerus bangsa yang berilmu harus bisa menerapkan ilmu kita kepada mereka  untuk membuat mereka menjadi pribadi yang lebih baik dari sisi moral maupun ekonomi.